Kapolres Sumenep bentuk Seksi Perlindungan Anak Tingkat RT (SPARTA) di Kabupaten Sumenep, mendapat apresiasi dari Ketua Umum LPAI

- Redaksi

Sabtu, 19 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suaranesia.com, Sumenep, – Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kentriko.,S.H.,S.I.K.,M.H menginisiasi terbentuknya Seksi Perlindungan Anak Tingkat RT (SPARTA) di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Terbentuknya SPARTA diharapkan dapat mengurangi serta mencegah potensi terjadinya kekerasan pada anak, dalam hal ini dimulai dari tingkat RT.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Apa yang dilakukan Kapolres Sumenep, menginisiasi terbentuknya SPARTA, itu mendapat apresiasi dari Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI).

LPAI memberikan penghargaan kepada Kapolres Sumenep yaitu sebagai Kapolres Sahabat Anak Sekaligus Inisiator Terbentuknya Seksi Perlindungan Anak Tingkat RT di Kabupaten Sumenep.

Baca Juga :  Kapolres Sinjai Imbau Masyarakat Agar Berhati- Hati dalam Membeli Obat Sirup, Akibat Merebaknya Kasus Gangguan Ginjal Pada Anak

“Kami menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Polres Sumenep, khususnya Kapolres Sumenep, yang merupakan inisiator terbentuknya SPARTA di Kabupaten Sumenep,” kata Ketua Umum LPAI Prof. Dr. Seto Mulyadi.,M.Si.,Psikologi usai menyerahkan penghargaan di Polres Sumenep. Sabtu (19/11/2022)

Menurut pria yang akrab disapa Kak Seto ini, pembentukan SPARTA merupakan bentuk kepedulian Polres Sumenep terhadap upaya perlindungan anak di Kabupaten paling timur Pulau Madura.

“Karena kita tahu bahwa, fenomena kekerasan terhadap anak di berbagai tempat, termasuk di wilayah Kabupaten Sumenep, adalah fenomena gunung es karena banyak tidak dilaporkan,” paparnya.

Baca Juga :  Wow.., Haji Tambul Tidak Anggap Aparat Kepolisian Saat Mediasi Hingga Lakukan Kekerasan Dan Pemukulan Kepada Budi Tahapary

Oleh sebab itu, sambung Kak Seto, dengan dibentuknya SPARTA ke depan masyarakat juga terlibat dalam gerakan nasional perlindungan anak.

“Sehingga ketika terjadi dugaan kekerasan pada anak, masyarakat bisa segera melapor. Sebelum melapor ke Polres atau Polsek, minimal dilaporkan kepada RT masing-masing,” ujar Kak Seto.

“Kami memberikan dukungan penuh terhadap SPARTA yang terbentuk di Kabupaten Sumenep. Mudah-mudahan ini betul-betul dapat menekan terjadinya kekerasan terhadap anak-anak” tambahnya. (Red/team)

Berita Terkait

Paket Pernikahan Lengkap & Catering Murah Tiga Dara , Bantu Wujudkan Momen Bahagia!
Mahasiswa UINSU Muhammad Razaq Arafi Bangun Startup EduTech Zennit.id untuk Dorong Literasi Digital Anak Muda
Kanwil Ditjenpas Kalsel Berkomitmen Cegah Permasalahan Overstaying
Kanwil Ditjenpas Kalsel Ikuti Pembukaan Perkemahan Pemasyarakatan 2025
Kakanwil Ditjenpas Kalsel: CASN Harus Berkarakter, Disiplin, dan Berintegritas
Kakanwil Ditjenpas Kalsel Lantik Pejabat Manajerial dan Nonmanajerial
Kanwil Ditjenpas Kalsel Matangkan Persiapan Kunker Komisi XIII DPR RI
Kanwil Ditjenpas Kalsel Laksanakan Upacara Hari Lahir Pancasila 2025: Perkokoh Semangat Kebangsaan Menuju Indonesia Raya
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 20:08 WIB

Paket Pernikahan Lengkap & Catering Murah Tiga Dara , Bantu Wujudkan Momen Bahagia!

Kamis, 3 Juli 2025 - 22:11 WIB

Mahasiswa UINSU Muhammad Razaq Arafi Bangun Startup EduTech Zennit.id untuk Dorong Literasi Digital Anak Muda

Senin, 23 Juni 2025 - 20:19 WIB

Kanwil Ditjenpas Kalsel Berkomitmen Cegah Permasalahan Overstaying

Senin, 23 Juni 2025 - 13:23 WIB

Kanwil Ditjenpas Kalsel Ikuti Pembukaan Perkemahan Pemasyarakatan 2025

Rabu, 11 Juni 2025 - 13:23 WIB

Kakanwil Ditjenpas Kalsel: CASN Harus Berkarakter, Disiplin, dan Berintegritas

Berita Terbaru