Polresta Malang Kota Sambangi Korban Tragedi Kanjuruhan Alami Iritasi Mata

- Redaksi

Selasa, 11 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SURABAYA,- Polres jajaran Polda Jawa Timur, terus menerus memberikan bantuan kepada korban Tragedi Kanjuruhan. Tidak hanya bantuan, namun juga mengucapkan bela sungkawa dan turut mendoakan agar yang saat ini masih sakit bisa segera sehat dan pulih.

Seperti yang dilakukan Polresta Malang Kota terus menginventarisir korban insiden Stadion Kanjuruhan yang berdomisili di Kota Malang guna melakukan Takziah maupun memberikan bantuan kepada korban dan keluarganya

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sejauh ini beberapa korban insiden Stadion Kanjuruhan mendapatkan perawatan di rumah sakit namun beberapa diantaranya dilakukan perawatan di kediaman masing-masing. Perhatian dan dukungan secara moril terus diberikan oleh Polresta Malang Kota.

Baca Juga :  Bupati Berikan Apresiasi Ajang Matic Race 2022 yang Digelar oleh Polres Nganjuk

Seperti yang di lakukan Seksi Kedokteran Kesehatan Polresta Malang Kota dan Kapolsek Klojen beserta jajarannya melakukan kunjungan terhadap korban insiden Stadion Kanjuruhan, pada senin sore (10/10/2022).

“Sejumlah 2 orang korban di wilayah Kecamatan Klojen yang kali ini mendapatkan kunjungan, yakni Raffi Atha seorang pelajar yang berusia 14 tahun dan Yustita Nur Aini wanita berusia 25 tahun,” kata Kapolsek Klojen Kompol Domingos De F. Ximenes.

“Memang kami sudah agendakan untuk melakukan kunjungan dan pendampingan secara psikologis maupun untuk mengontrol kondisi korban,” tambahnya.

Baca Juga :  Persiapan Pengamanan Pilkades Serentak, Polwan Polres Situbondo Latih Linmas

Kompol Dom, sapaan akrabnya, juga menuturkan bahwa kehadirannya bersama tim dokter juga sebagai bentuk iktikad baik,

“Kami bersama Tim akan berusaha memfasilitasi segala keperluan korban baik itu pengobatan ataupun hal lain yang berhubungan dengan administrasi Kepolisian,” terang dia.

Dalam kunjungannya, Raffi Atha yang mengalami keluhan mata memerah ini kini dalam keadaan membaik dan Raffi pun sudah mulai masuk sekolah seperti biasanya. Sedangkan saudara yustita yang mengalami keluhan sesak nafas juga sudah menunjukkan kondisi yang membaik dengan melakukan pengobatan di puskesmas terdekat.

Berita Terkait

Pola Hidup Sehat Berikut Ini Mampu Tingkatkan Imun Tanpa Obat
Tips Menabung Agar Cepat Terkumpul
Tips Jago Publik Speaking Tanpa Takut Malu
Viral Manusia Silver Berkelahi di Depan SMPN 2 Jember
Mobil truk Pengankut Semen Nyebur Kelaut Saat Hendak Naik Ke Kapal Fery Labitra Karina di Pelabuhan Merak Banten
Presiden Jokowi Lantik Muhammad Ali sebagai KSAL di Istana Negara
Indahnya Berbagi, Koramil 1408-07/ Makassar Gelar Jumat Berkah Akhir Tahun
Pangdam XIV/Hsn turun langsung ke Lokasi Pohon trembesi Tumbang di Kota Makassar
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 1 Februari 2024 - 20:22 WIB

Pola Hidup Sehat Berikut Ini Mampu Tingkatkan Imun Tanpa Obat

Kamis, 1 Februari 2024 - 18:48 WIB

Tips Menabung Agar Cepat Terkumpul

Kamis, 1 Februari 2024 - 17:51 WIB

Tips Jago Publik Speaking Tanpa Takut Malu

Minggu, 7 Mei 2023 - 06:35 WIB

Viral Manusia Silver Berkelahi di Depan SMPN 2 Jember

Rabu, 28 Desember 2022 - 19:27 WIB

Mobil truk Pengankut Semen Nyebur Kelaut Saat Hendak Naik Ke Kapal Fery Labitra Karina di Pelabuhan Merak Banten

Rabu, 28 Desember 2022 - 16:30 WIB

Presiden Jokowi Lantik Muhammad Ali sebagai KSAL di Istana Negara

Minggu, 25 Desember 2022 - 18:20 WIB

Indahnya Berbagi, Koramil 1408-07/ Makassar Gelar Jumat Berkah Akhir Tahun

Minggu, 25 Desember 2022 - 17:58 WIB

Pangdam XIV/Hsn turun langsung ke Lokasi Pohon trembesi Tumbang di Kota Makassar

Berita Terbaru

Berita

Video Paparan ZI Rutan Kandangan

Jumat, 29 Mar 2024 - 07:04 WIB

Berita

Link Video Profil Rutan Kelas IIB Kandangan

Jumat, 29 Mar 2024 - 06:50 WIB

Berita

Amalan Utama Di Bulan Ramadhan yang Wajib Dilakukan

Senin, 18 Mar 2024 - 16:52 WIB